Kelas : 1CA
NIM : 061430700516
gambar 1.1
Setelah membuat rangkaian pulsa, kita akan membuat rangkaian yang terlihat "sulit" ini. lalu, bagaimana membuatnya??LANGKAH-LANGKAH MEMBUAT RANGKAIAN KUNCI ELEKTRONIK :
gambar 1.2
(1) pada bagian yang ditandai nomor 1, klik add/remove. akan muncul jendela Change Library File List.
(2) pada bagian yang ditandai nomor 2, cari device.lib. biasanya terletak di c:\pfwsch\library , kecuali jika anda mengubah directorynya
(3) setelah mencari device.lib, klik add. kemudian kembali ke tanda nomor 1- scroll/cari device.lib di library. kemudian pada bagian nomor 3 akan muncul list komponen, carilah SW-PB
gambar 2.1
2. Sekarang susunlah seperti gambar 2.1 diatas. Gunakan zoom untuk memperbesar. Cara menempatkan SW-PB adalah mengklik place yang terletak dibawah list komponen library. kemudian susun. beberapa hal penting yang perlu diperhatikan dan ini berlaku untuk semua bagian komponen :
gambar 2.2
a. Untuk mengubah nama SW-PB (Switch) menjadi SW1,SW2,dll yaitu klik 2 kali pada komponen sw-pb kemudian akan muncul jendela Part. Perhatikan bagian yang di kotak merah (gambar 2.2) :
*Lib Ref = berisikan nama komponen library yang anda ambil dari list komponen device.lib
*Designator= berisikan nama lain komponen, anda bisa ubah menjadi SW1,SW2,SW3,dll. disini saya menulis SW8
*Part Type=berisikan nama tipe part komponen ini
*Footprint=berisikan nama footprint komponen yang telah ditetapkan dari library. Untuk sekarang, ini tidak diperlukan.
b. Jangan gunakan "Line" tetapi gunakan "Wire" untuk menghubungkan tiap komponen pada rangkaian kunci elektronik ini. Untuk lebih jelasnya bagian tersebut terletak di Wiring Tools yang di kotak kuning pada gambar 2.2
c. Untuk titik bulat merah atau junction, bisa dibuat melalui Wiring Tools yang di kotak hijau.
d. Ini merupakan bagian dasar dari editing schematic, jangan lupa klik kanan untuk melepaskan mode peletakan komponen.
gambar 3.1
3. Untuk langkah selanjutnya, membuat bagian rangkaian diatas yang terletak tepat dibawah bagian rangkaian pertama (jika bingung bisa melihat kembali gambar 1.1). Cara membuatnya tetap memiliki peraturan yang sama seperti bagian rangkaian kunci elektronika. hanya saja :
gambar 3.2
a. Ingat tutorial membuat library IC 18 Pin? Jika belum membuatnya sebaiknya anda membuatnya terlebih dahulu. Tutorialnya terletak DISINI. Jika anda telah membuatnya, sekarang masukkan komponen tersebut kedalam rangkaian ini. Caranya sama seperti memasukkan device.lib, hanya saja yang di-load disesuaikan dengan directory mana dan apa nama.lib yang anda simpan.
Jika sudah anda bisa masukkan komponen tersebut melalui list komponen library. di gambar 3.2 saya hanya memiliki 1 komponen di library ic 18 pin yang pernah saya buat.
gambar 3.3
b. Untuk membuat bagian komponen diatas, kita harus membuka lib baru lagi yaitu d_ttl.lib. Setelah anda masukkan, cari nama komponen ini di list komponen library yaitu 74LS04. Setelah selesai, anda bisa meletakkan nya dibawah IC 18 Pin. (Untuk lebih jelasnya perhatikan gambar 3.1)
gambar 3.4
c. Bagian terakhir yaitu menyusun kapasitor dan VCC yang terletak di bawah kiri IC 18 Pins (gambar 3.4) :
(1) Untuk Kapasitor, bisa dicari di list komponen library device.lib. Cari komponen bernama CAPACITOR POL kemudian letakkan sesuai gambar 3.1. Ubah namanya sesuai gambar diatas.
(2) Untuk VCC bisa dibuat melalui Wiring Tools (Bersimbol persis seperi gambarnya). Akan tetapi yang muncul tidak sesuai dengan gambarnya melainkan bentuk style bar (bentuk ini juga akan dipakai di beberapa bagian rangkaian). Untuk mengubahnya klik 2x pada komponen tersebut, lalu pada bagian style pilih Power Ground. Untuk membuatnya vertikal kebawah, ubah orientationnya menjadi 270 Degress. Letakkan sesuai dengan gambar.
Tips : Untuk mengubah posisi komponen (vertikal/horizontal) bisa memencet spasi setelah masuk dalam mode pemindahan komponen. (klik 2 kali dengan selang waktu tiap klik 2 detik)
gambar 4.1
4. Sekarang kita coba untuk bagian rangkaian yang lebih besar. Pada gambar 4.1 bisa anda perhatikan beberapa bagian tetap sama seperti pembahasan pada bagian-bagian sebelumnya (SW-PB,VCC,dll). Disini saya hanya akan membahas komponen yang belum diketahui saja.
gambar 4.2
a. Komponen 74LS174 ini terletak di d_ttl.lib sama seperti komponen 74LS04. Jika sudah ketemu letakkan komponen ini 4 buah sama seperti pada posisi-posisi yang ditunjukkan pada gambar 4.1. Hubungkan ke-empat komponen ini dengan wire.
gambar 4.4
b. Untuk membuat bagian garis miring jangan gunakan wire, tetapi gunakan lah Bus Entry.
- Untuk garis yang lebih tebal dari wire (Bus) anda bisa mengklik yang ditandai kotak biru pada Wiring Tools untuk membuatnya.
- Untuk garis miring, gunakanlah Bus Entry. anda bisa mengklik yang ditandai kotak merah pada Wiring Tools untuk membuatnya.
- Untuk nama-nama D00,D01,D02,D03,dll anda bisa menggunakan Text, anda bisa mengklik yang ditandai kotak hijau pada Drawing Tools. Nama-nama ini juga terletak di tiap bagian rangkaian ini.
gambar 5.1
5. Jika anda telah selesai membuat semua bagian dari nomor 2-4, sekarang ini merupakan bagian terakhir sekaligus paling banyak jenis komponennya, dan saya hanya akan bahas komponen yang belum dibawah saja,untuk komponen seperti vcc dan junction bisa dilihat pada bagian-bagian sebelumnya. Silahkan ikuti petunjuk-petunjuk dibawah ini :
gambar 5.2
a. Di gambar 5.2 terdiri dari 2 komponen yang tidak diketahui, yaitu 74LS688 dan CON2.
-74LS688 berasal dari d_ttl.lib, anda bisa mencari komponen ini melalui list komponen library d_ttl.lin kemudian tempatkan sesuai gambar 5.1 (termasuk posisi wire nya)
-CON2 berasal dari device.lib. anda bisa mencari komponen ini melalui list komponen library device.lib kemudian tempatkan bersampingan dengan 74LS688 seperti gambar 5.2
gambar 5.3
b. Pada bagian ini pun terdapat 2 komponen yang belum diketahui yaitu RESPACK3 dan SW-DIP-8 (CON2 sudah dibahas pada bagian a)
-RESPACK3 berasal dari device.lib. anda bisa mencari komponen ini melalui list komponen library device.lib kemudian tempatkan sesuai gambar 5.3
-SW-DIP-8 juga berasal dari device.lib. anda bisa mencai komponen ini melalui list komponen library device.lib kemudian tempatkan sesuai gambar 5.3
Jangan lupa CON2 yang jauh terpisah dari komponen lainnya
Setelah memastikan semua komponen tidak ada yang tertinggal, silahkan save rangkaian ini dengan nama kunci.sch*
Demikianlah cara untuk membuat rangkaian kunci elektronika, kalau ada salah kata/kalimat saya mohon maaf.
Untuk bentuk laporannya bisa di download DISINI
0 comments:
Post a Comment
> Berkomentarlah dengan bahasa yang baik dan bisa dimengerti
> Komentarlah dengan menggunakan Open ID (Google dll.)
x OOT ( Out Of Topic)
x Spam
x Link Iklan/promosi tanpa seizin saya