Bahasa pemrograman C  merupakan bahasa program yang saya ingin dalami meski tanpa mentor. Berikut beberapa hal yang saya ketahui tentang C.




1. Bahasa C  mirip seperti pascal. Karena memiliki variabel dan konstanta. Mungkin bahasa program lainnya juga begitu.

2. C juga memiliki kode yang mudah dipahami. Sebagai contoh :

/*Bahasa C*/

#include <stdio.h>

int main()
{

  printf("Hallo Bahasa C");
  printf("\n");

  system("PAUSE");
  return 0;
}


jika dijalankan pada Turbo c++ atau Notepad++ maka akan keluar output :

Hallo Bahasa C

- Tentu saja tidak asing melihat kata "printf" karena memiliki fungsi yang sama seperti "writeln" pada pascal.

- bagi yang ingin belajar c, sama seperti pascal pasti tidak asing melihat "var/begin" begitu juga dengan c yang memiliki #include <stdio.h> . #include stdio.h -> include standard output - input header yang berarti header file untuk fungsi-fungsi printf() dan scanf() serta p.h menunjukan header suatu file.

- int main() merupakan kode yang sama seperi "BEGIN" pada pascal <saya pikir sama>, kata main merupakan nama dari fungsi dan sedangkan int merupakan type data.

- Printf merupakan perintah yang sama seperti write yang berarti mencetak, atau menampilkan data ke standard input/output yang dalam hal ini monitor. bagian bawahnya ("/n') berarti new line. (seperti write dengan ln)

-system (PAUSE) merupakan perintah agar layar berhenti/menahan layar agar layar tidak menutup setelah selesai menjalankan program

-return 0 merupakan fungsi yang sama seperti End. Sehingga return berarti menutup program, menandakan program telah selesai. Banyak sekali jenis return, tergantung tipe datanya.

Beberapa jenis konstanta bertipe char (khusus) :

\0 = karakter ber ASCII 0 (nul)
\a = karakter bel
\b = karakter backspace
\f = karakter formfeed (ganti halaman)
\n = karakter newline (baris baru/pindah baris)
\r = karakter carriage return (keawal baris tanpa linefeed)
\t = karakter tab horizontal
\v = karakter  tab vertikal
\\ = karakter \
\' = karakter '
\" = karakter "
\? = karakter ?
\ooo = karakter nilai oktalnya ooo (3 digit oktal)
\xhh = karakter heksadesimal hh (2 digit heksadesimal)

Sekian hal hal yang saya tahu tentang bahasa C . Insya allah post tentang C akan saya tambah seiring dengan pengetahuan saya dalam bahasa C.




-

0 comments:

Post a Comment

> Berkomentarlah dengan bahasa yang baik dan bisa dimengerti
> Komentarlah dengan menggunakan Open ID (Google dll.)
x OOT ( Out Of Topic)
x Spam
x Link Iklan/promosi tanpa seizin saya